Posted on 21 Oct 2025
Back to main article
Posted on 21 Oct 2025

Kalau kamu sedang berpikir untuk meningkatkan koneksi dengan pelanggan, strategi terbaik adalah move on dari WhatsApp biasa ke WhatsApp Business, Buddies. Tenang, ada cara mengubah WA biasa ke WA bisnis jadi koneksi kamu dengan pelanggan lama nggak akan terputus. 

FYI, Indonesia adalah negara kedua di dunia dengan pengguna WhatsApp Business terbanyak, sekitar 73 juta pengguna dan terus naik![1] Mengingat total pengguna WhatsApp di Indonesia mencapai 112 juta,[2] bisa dibayangkan betapa efektifnya aplikasi bisnis ini buat menjangkau lebih banyak pelanggan?

Belum lagi fitur-fiturnya yang mendukung bisnis: profil bisnis, katalog produk, sampai integrasi iklan. Nothing to lose, everything to gain! Yuk, cek cara ubah WhatsApp Messenger kamu ke Business sekarang juga!

Cara Mengubah WA Biasa ke WA Bisnis

Apakah WA biasa bisa diubah menjadi WA bisnis? Gini, Buddies, kamu nggak bisa ubah aplikasi WA Messenger menjadi WhatsApp Business. Tapi, kamu bisa pakai nomor lama dari WA biasa jadi nggak akan drama loss contact dengan konsumen lama.

Ini cara mengubah WA biasa ke WA bisnis tanpa aplikasi tambahan lain, cuma butuh aplikasi WA Business-nya aja:

1. Backup Data WA Biasa

Sumber: Youtube @WhatsApp

Buat kamu yang nggak mau kehilangan history percakapan dari konsumen, langkah ini wajib banget kamu lakukan:

  1. Buka WA Messenger > Ketuk Lainnya (tiga titik vertikal) > Setelan (atau Pengaturan) > Chat.
  2. Ketuk Cadangan Chat > Pilih akun Google yang benar untuk mencadangkan. 
  3. Ketuk Cadangkan. Tunggu sampai proses selesai.

2. Unduh dan Buka Aplikasi WA Bisnis

Sumber: Youtube @WhatsApp

Setelah backup beres, langsung aja download WhatsApp Business. Logo-nya ada tanda plus (+) di icon-nya. 

  1. Buka aplikasinya, dan tenang aja, aplikasi bakal otomatis nge-detect nomor WhatsApp Messenger kamu yang sudah terpasang di HP.
  2. Tinggal klik “Gunakan nomor +628xxxxxx” (sesuai nomor kamu) dan kamu bisa lanjut pakai nomor lama tanpa ribet.

3. Setujui Ketentuan dan Verifikasi Nomor

Setujui semua Syarat dan Ketentuan. Setelah itu, WhatsApp akan kirim kode OTP untuk verifikasi.

4. Pulihkan Cadangan Obrolan

Tap Pulihkan atau Lanjutkan, dan semua chat plus media dari backup yang sudah kamu buat sebelumnya akan muncul lagi. 

5. Isi Profil Bisnis

Sumber: Youtube @WhatsApp 

Isi Nama Bisnis > Pilih Kategori Bisnis > Pasang Foto Profil Bisnis

Kalau mau liat step by step yang lebih lengkap, langsung aja cek panduan cara membuat WhatsApp Business di sini!

6. Pelajari Fitur-fiturnya

Versi bisnis ini punya segudang fitur yang bisa bikin urusan jualan  kamu jadi lebih gampang: 

  • Katalog: Semacam etalase digital buat nunjukin produk atau layanan lengkap dengan foto + harga.
  • Balas Cepat; tinggal ketik shortcut, jawaban buat pertanyaan yang sering ditanyakan customer langsung keluar.
  • Label Percakapan: Kamu bisa kasih label warna-warni untuk tracking atau membedakan isi chat. 
  • Tautan Pendek: Link yang bisa kamu share ke pelanggan atau taruh di bio medsos. 
  • Pesan Luar Jam Kerja: Auto-reply yang sopan saat bisnis lagi off. 
  • Keranjang: Konsumen bisa masukin beberapa item sekaligus sebelum checkout.
  • Siaran: Umumin promo, diskon, atau barang baru ke banyak kontak. 

Kelebihan dan Kekurangan WA Bisnis

Namanya juga tools, pasti ada bright side sama downside-nya. Ini dia quick recap dari WhatsApp Business:

Kelebihan

  • Customer Engagement Tinggi: Proses ngobrol lebih real-time, langsung, dan terasa personal. Konsumen akan merasa lebih dekat sama brand kamu.
  • Profil Bisnis (Branding Gratis): profil WhatsApp kamu bisa keliatan super profesional. Foto, deskripsi, sampai jam operasional, semuanya bisa jadi “etalase mini” yang menambah nilai trust konsumen. 
  • Katalog dan CTA Instan: Konsumen bisa langsung cek produk, scroll katalog, dan tinggal klik buat beli atau nanya soal produk. Alur yang simpel ini membuat potensi closing juga jadi lebih tinggi. 
  • Integrasi sama Meta Ads: Kamu bisa bikin iklan di Facebook atau Instagram yang langsung nge-direct orang ke chat WhatsApp. Cocok banget untuk retargeting atau nge-grab pelanggan baru tanpa muter-muter.

Kekurangan

  • Reach terbatas: Fitur siaran di versi bisnis memang oke buat blast pesan, tapi jujur aja, fitur ini nggak didesain buat menjangkau puluhan ribu orang sekaligus. Jadi skalanya masih terbatas.
  • Analytics Minim Banget: Data yang ditampilkan bisa dibilang masih basic, belum ada insight yang super lengkap seperti di platform marketing lain.
  • Full Dependent sama Platform: Kalau akunmu tiba-tiba ke-banned atau di-suspend gara-gara kena kebijakan seperti terdeteksi spam atau penipuan, semua chat sama kontak bisa ikut hilang, Buddies. 

FAQ Singkat

Q: WA biasa ke WA bisnis, apakah chat akan hilang?

A: Selama kamu sudah backup, semua chat plus media bisa kamu pulihkan.

Q: Apakah WA Business dan WA biasa bisa satu HP?

A: WA bisnis dan WA bisa dalam satu HP beda nomor karena ini adalah dua aplikasi yang beda. 

Q: Bisakah saya mengubah nomor telepon saya di WhatsApp Business?

A: Bisa, cukup masuk ke Settings > Account > Change Number 

Buddies, cara mengubah WA biasa ke WA bisnis itu baru langkah awal. Supaya bisnis kamu bisa closing lebih banyak, kamu butuh strategi marketing yang jitu, nggak cuma sekadar balas chat cepat.

Bingung gimana cara manfaatin fitur-fitur tadi biar omset naik? Atau mau insight yang anti-mainstream? Kami di BDD siap bantu kamu meracik strategi yang nggak cuma helpful, tapi juga powerful

Related Article

Brand loyalty
27 Dec 2025

Penjualan Stagnan? Ini Cara Bikin Brand Loyalty Lebih Kuat

Brand Loyalty adalah kunci bisnis untuk survive. Pelajari keuntungan, indikator kesuksesannya, dan cara membangun brand loyalty yang kuat

Read More
Creative Agency
26 Dec 2025

Kenapa Banyak Brand Gagal Scale Meski Sudah Pakai Creative Agency?

Brand gagal scale meski sudah hire creative agency? Pelajari alasan umumnya, cara kerja creative agency, dan model kolaborasi yang ideal

Read More
Brand Positioning
26 Dec 2025

Brand Positioning: Strategi Membangun Persepsi Merek yang Melekat di Benak Konsumen

Kenali apa itu brand positioning dan cara membangunnya agar bisnis diingat konsumen. Dapatkan strategi efektif dan contoh inspiratifnya

Read More