Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the wp-mail-logging domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/html/bdd-2024/wp-includes/functions.php on line 6114

Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the wordpress-seo domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /var/www/html/bdd-2024/wp-includes/functions.php on line 6114
Harus Tau! Ini 5 Platform Digital Ads Paling Cocok Untuk Bisnis Kamu
Posted on 19 Dec 2023
Back to main article
Posted on 19 Dec 2023

Di era sekarang, kebutuhan akan promosi dalam jaringan digital semakin besar. Ini juga jadi salah satu alasan kenapa industri digital marketing terus berkembang. Promosi dalam bentuk iklan digital kini lebih populer karena menawarkan banyak benefit dan efisiensi.

Iklan digital atau sering disebut digital ads memang banyak dipilih seiring dengan bertambahnya juga bisnis online. Digital ads dianggap membantu para brand owners dalam memperkenalkan produk-produk mereka, sekaligus meningkatkan penjualan.

Nah, digital ads ini pun sebenarnya punya banyak jenis dan platform yang bisa dijadikan opsi untuk kamu beriklan. Bahkan ada beberapa platform yang cukup populer dan terkenal bisa mendatangkan Return of Ads Spend (ROAS) tinggi.

Kalau kamu kesulitan memilih platform mana yang cocok untuk bisnis kamu, jangan khawatir. Di artikel ini kita akan tampilkan beberapa platform digital ads yang bisa kamu pilih. Apa aja? yuk simak selengkapnya dibawah.

1. Google Ads

Nggak mengherankan kalau Google ads muncul di urutan pertama. Google ads dinilai sebagai salah satu platform hebat untuk beriklan. Dengan Google ads, kamu bisa memanfaatkan jaringan Google yang luas untuk mendorong kesuksesan bisnis. Caranya adalah dengan menampilkan iklan PPC (Pay Per Click) di urutan teratas Google, atau beriklan di situs populer lewat Google Display Network. 

2. Facebook Ads

Platform digital ads selanjutnya adalah Facebook ads yang juga bisa menghasilkan ROAS tinggi berkat basis audiensnya yang besar. Dengan beriklan di Facebook ads, kamu bisa menargetkan audiens berdasarkan minat pengguna, perilaku, demografi, umur, lokasi, dan masih banyak lagi. Basis pengguna yang besar dan berbagai benefit lainnya itu membuat Facebook ads jadi platform ideal untuk meraih exposure untuk brand.

3. Instagram Ads

Instagram ads yang masih berada dibawah naungan Facebook juga nggak kalah populer sebagai platform untuk beriklan. Dengan lebih dari 1 miliar pengguna aktif, Instagram dianggap surga bagi brand dengan daya tarik visual yang kuat. Pengguna Instagram juga mayoritas berumur 18-34 tahun, jadi platform ini cocok untuk ditargetkan pada demografi anak-anak muda.

4. TikTok Ads

TikTok kini sudah berubah menjadi platform raksasa yang sebagian besar diisi oleh Gen Z dan Milenial. Berkat algoritmanya, TikTok memberikan peluang untuk menjadi viral bagi pengguna yang ingin beriklan di platform ini. Jadi sebelum beriklan, pastikan kamu membuat konten yang nggak cuma menarik, tapi juga mengikuti tren dan memperlihatkan energi anak muda.

5. YouTube Ads

Terakhir ada YouTube ads, platform berbasis video yang mempunyai 2 miliar pengguna aktif setiap bulannya. Audiens di platform ini tercatat menghabiskan rata-rata 11,5 jam per bulan untuk menonton konten YouTube. Nggak heran kalau YouTube dianggap sebagai tambang emas bagi marketer yang ingin menaruh iklan di platform ini. Format iklan di YouTube sendiri cukup beragam, mulai dari video yang bisa di skippable dan non-skippable, overlay ads, kartu bersponsor, dan masih banyak lagi.

Itu tadi beberapa platform digital ads yang bisa dijadikan pilihan untuk mengiklankan brand kamu. Sebagai catatan, selain platform-platform diatas, masih ada banyak platform lain yang nggak kalah menjanjikan. Seperti Twitter Ads, LinkedIn Ads, Bing Ads, Amazon Ads, atau Pinterest Ads

Setelah tadi sudah melihat berbagai macam platform digital ads, selanjutnya kamu harus pilih salah satu platform yang cocok untuk bisnis kamu. Pastikan pemilihan platform itu sudah mempertimbangkan satu dan lain hal, seperti budget atau target audiens. 

Kalau kamu butuh bantuan untuk mengiklankan brand secara digital, pakai jasa kita aja! Boleh Dicoba Digital (BDD) punya service digital ads yang bisa membantu kamu mengoptimasi performa iklan dan menyelesaikan segala isu terkait campaign

Kita berkomitmen untuk meraih growth optimal dengan berbagai strategi yang akan disiapkan oleh tim profesional BDD. Sampai sekarang, sudah ada lebih dari 400 brand yang mempercayakan BDD untuk meng-handle iklan digital mereka. Giliran kamu nih, Buddies!

Yuk, tunggu apalagi? Langsung aja hubungi kita atau klik Service Digital Ads untuk dapetin info selengkapnya. 

Related Article

14 Nov 2024

BDD Open House is Back! Join Us to Enjoy Unforgettable Experience

BDD Open House is Back! Kita kembali menggelar open house buat digital marketing enthusiast. Clear your schedule, register now!

Read More
08 Nov 2024

Perbedaan Strategi Push Marketing & Pull Marketing, Udah Tau?

Strategi push marketing & pull marketing udah cukup populer di dunia bisnis. Tapi perbedaannya apa sih? Cek jawabannya di sini, Buddies!

Read More
08 Nov 2024

Catat! Ini 5 Manfaat Utama Google Shopping untuk Brand

Google shopping jadi salah satu platform paling direkomendasiin untuk brand berjualan. Emang apa aja sih manfaatnya? Cek di artikel ini!

Read More
Want to know more?

Want to know more?

Fill out this form below & consult with us!